Daftar isi:
Jika kamu ingin mengetahui lebih dalam terkait Forex, maka kamu berada di artikel yang tepat. Insight menarik yang menjelaskan cara kerja Forex, atau informasi dasar mengenai Forex. Pun, banyak catatan-catatan penting yang ternyata menjadi fakta menarik bagi sebagian orang.
Lalu, apa sih Forex itu?
Perdagangan Mata Uang Asing

Foreign exchange atau dikenal dengan Forex, yakni pertukaran mata uang asing. Banyak yang mengenal Forex sebagai valuta asing, hingga perdagangan FX. simpelnya, Forex ini menjadi satu diantara banyaknya pasar keuangan terbesar di dunia.
Tentu saja, Forex pun punya kuantitas harian perdagangannya yang luar biasa, yaitu bisa triliunan dolar loh. Ingat ya, bukan rupiah melainkan dolar, yang saat ini angkanya cukup jauh diatas rupiah.
Sebagai jual beli mata uang asing yang famous dan banyak diandalkan orang-orang, Forex punya kesempatan untuk ngasih kamu keuntungan gede. Kayaknya, bukan lagi hal aneh deh di era sekarang. Apalagi informasi dari mulut ke mulut, tren trading di sosial media menjadikannya semakin famous.
Di zaman sekarang yang apa-apa dilakuin secara daring itu mempermudah perdagangan Forex. Entah itu lewat jaringan bank atau keuangan yang berlembaga menjadi transaksi menarik di masyarakat. Gimana masih belum mengerti apa itu forex?
Mari beralih ke poin ini, kamu pasti pernah dong penasaran dengan perdagangan mata uang negara lain? Jika tidak, coba mulai penasaran dari sekarang dengan pertanyaan “kenapa mulai terjadi perdangan mata uang asing?”.
Jawabannya memang engga simpel, banyak alasan diantaranya kayak investasi. Meskipun punya sebuah resiko, tapi banyak orang yang berani dengan poin ini. Permainan investasi dan trading bagi sebagian masyarakat emang punya resiko tinggi, engga menutup kemungkinan.
Forex memiliki Nilai Tukar Mata Uang Suatu Negara

Bagi kalian-kalian mungkin gampang banget cari nilai tukar mata uang suatu negara, karena bisa googling, tapi Forex punya mekanismenya sendiri untuk menentukan nilainya. Sebenarnya penentunya itu beragam, layaknya ekonomi hingga politik di negara itu.
Namun di Forex sendiri punya landasan terkait adanya penyebab hukum penyebab hukum penawaran dan permintaan untuk nentuin nilainya tersebut. Sebagian masyarakat yang aktif melakukan trading biasanya memanfaatkan Forex buat ngeprediksi nilainya dengam mata uang dari negara tertentu.
Memafaatkan Forex itu tidak lain dan tidak bukan supaya dapat keuntungan. Para trader memang cukup cerdas memanfaatkannya, jadi engga usah heran banyak cara yang mereka lakukan untuk dapat keuntungan yang lebih fantastis.
Ancaman Fluktuasi
Sebut saja dengan hedging atau melindungi nilai tukar. Hampir sama dengan pembahasan sebelumnya yang masih berhubungan dengan nilai tukar, kali ini Forex berfungsi untuk melindunginya.
Nilai mata uang di tiap negara yakinlah punya era fluktuasi, alias perubahan naik atau turunnya sebuah nilai, sehingga engga akan bisa sama terhadap nilainya. Hal ini kadang menjadi ancaman jika nilainya turun, tapi tentu menjadi keuntungan jika perubahannya malah naik.
Nah, Forex ini punya perlindungan akan fluktuasi itu. Kalau ada penurunan drastis yang bikin pelaku pasar multinasional rugi, hal ini dapat diantisipasi oleh Forex. Ini sih memang jadi salah satu fungsi Forex yang paling menarik. Mengurangi resiko kerugian menjadi proses yang penting.
Penyedia Transaksi di Luar Negeri
Masyarakat yang senang liburan harusnya sudah pada tahu tentang bagian ini. Forex dapat diandalkan banget buat transaksi di luar negeri. Alasannya, karena berlibur ke luar negeri pastilah membutuhkan mata uang sesuai dengan negara sasaran. Engga jarang para pelancong kesulitan kalau melakukan transaksi di luar negeri.
Hadirlah Forex ini sebagai penyedia transaksi itu yang ngebantu buat pembelian hingga penjualan mata uang yang dibutuhin. Lantaran Forex sudah bekerjasama dengan beberapa perusahaan luar negeri, sehingga telah difasilitasi buat kegiatan bisnis terkait mata uang.
Forex itu nyatanya engga sesimpel itu, banyak fungsinya yang semakin menarik dan bisa dimanfaatkan dengan baik. Bukan cuman berkutat dalam satu fungsi, melainkan bercabang.
Trading Forex

Dari awal artikel ini sebenarnya sudah disebutkan beberapa kali tentang trading. Tapi kurang asik rasanya kalau engga dibahas secara lebih dalam ya, karena Forex memang berhubungan erat dengan trading. Engga jarang banyak orang tau Forex karena melakukan trading. Jadi mari simak penjelasan sekaligus fakta-fakta menariknya.
Pemanfaatan Forex sebetulnya cukup sulit, mungkin bagi yang berpengalaman gampang-gampang susah atau bahkan mudah aja tuh. Tapi bagi pemula apalagi yang belum pernah mengenal trading banyak hal yang perlu diperhatikan. Satu diantara banyaknya ialah terkait kondisi pasar uang. Ya alasannya buat ngehindarin kerugian.
Beberapa tips ini rasanya akan berguna bagi kamu, coba perhatikan. Pertama, tentang menjual, membeli dan menyimpan mata uang, khususnya untuk mata uang asing. Untuk mendapatkan profit, kamu perlu tau rumus menghitung keuntungannya. Bukan cuman sekadar jual, karena salah langkah sedikit kamu bisa kehilangan kesempatan atau parahnya bisa rugi.
Kedua, pahami istilah-istilah yang berhubungan dengan trading. Seperti Direct, Indirect Rate Pair, Profit, Loss, Contract Size, Lot, harga Likuidasi dan lain-lain. Kalau dibahas disini kayaknya udah bakal kayak skripsi, jadi mending kamu cari tahu lebih dalam. Bahkan sekarang sudah banyak yang bikin kelas-kelas terkait trading.
Ketiga, mencari broker yang trusted alias yang terpercaya. Jangan asal memilih broker dari web abal-abal, atau bisa-bisa jadi kena tipu dan rugi bandar. Hati-hati banget! Selain paham secara teori, permainan trading Forex itu juga ada dalam pemilihan broker. Peran broker itu sudah seperti pihak ketiga yang sedikit banyaknya membantu kamu bertransaksi dengan mudah.
Selain tentang istilah-istilah dalam trading Forex yang perlu dipahami, kamu juga perlu mencari tahu tentang broker. Baik itu agen atau perusahaan, sudah seharusnya kamu mempelajari cara kerja setiap broker itu. Jika kamu punya kenalan yang berpengalaman untuk trading Forex banyakin aja bertanya. Intinya jangan asal pilih deh!
Keempat, paham terhadap prediksi kerugian. Di pembahasan diatas sepertinya kerugian sudah disebutkan beberapa kali ya, karena memang bagian ini sangat perlu diperhatikan. Bikin deg-degan sendiri kalau-kalau hal ini terjadi, jadi mari kita hindari sebelum kejadian.
Prediksi kerugian yang akan timbul dari trading Forex itu seperti mengontrol dan mengetahui informasi terhadap resiko. Misalnya, dari pengalaman orang-orang. Biasanya karena tren sosmed itu semakin menjamur, banyak pelaku trading yang sharing soal pengalaman mereka. Hal itu menjadi wawasan penting yang bisa banget jadi catatan, karena dari pengalaman orang lain maka kamu bisa belajar untuk menghindarinya.
Prediksi lainnya dapat dilihat dari pola kenaikan dan penurunan fluktuasi. Meskipun hal ini engga 100% menjadi pola yang sama, tetapi terkadang ada momen-momen tertentu yang selalu sama. Misalnya perubahan ekonomi pada suatu negara karena berhubungan dengan politik. Jadi, sebelum terjun ke dalam jual beli Forex, ini adalah langkah yang baik.
So, itulah penjelasan terkait apa itu Forex, fungsi Forex hingga tips-tips lainnya. Gimana? Kalau mulai tertarik dengan Forex jangan lupakan poin-poin yang diatas kita bahas ya. Semoga informasinya membantu!